01 January 2005

ACEH

Aku lihat anak-anak menangis

Mereka mencari orangtuanya



Aku lihat anak-anak terluka

mereka terpotong, patah dan berdarah



Aku lihat anak-anak mati

Tenggelam, tertimbun, mati...



Ada apa Aceh ku?

Setelah di koyak perang

sisa-sisamu dirobek gelombang



Ada apa Indonesiaku?

Dicabik-cabik perpecahan

Terserpih oleh ketamakan

dan sisanya diremukkan oleh bencana



Ada apa pertiwiku...?

kenapa murka,

kenapa...



Aku lihat saudara-saudaraku tewas

bergelimpangan, tercerai berai

tertimpa reruntuhan, tersapu gelombang

bahkan tersangkut pepohonan..



dan aku..?

belum lagi bisa berbuat apa-apa...





No comments:

Post a Comment